Sebanyak 34 Ribuan Bikers Honda Ikuti Keseruan Honda Bikers Day 2023!

Yussy Maulia - Selasa, 31 Oktober 2023 | 17:48 WIB

Puncak Honda Bikers Day 2023 digelar di Lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur pada Sabtu (28/10/2023). (Yussy Maulia - )

GridOto.com – Rangkaian Honda Bikers Day (HBD) 2023 resmi berakhir. Puncak acara ini digelar berbarengan dengan final battle Honda Modif Contest (HMC) di Lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur pada Sabtu (28/10/2023).

Berdasarkan data dari PT Astra Honda Motor (AHM), rangkaian HBD 2023 dihadiri oleh kurang lebih 34.000 peserta HBD 2023, baik yang berbondong-bondong ke Malang, atau pun yang menghadiri HBD tingkat regional di tiga pulau besar.

Mengusung tema “Bersama Penuh Arti”, HBD 2023 menjadi inisiatif untuk menyatukan keluarga besar komunitas Honda melalui berbagai aktivitas positif yang berdampak bagi komunitas dan masyarakat sekitar.

Sebelumnya, rangkaian HBD 2023 diawali dengan HBD Regional Sumatera yang digelar di Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Way Halim, Lampung, pada Sabtu (23/9/2023).

Baca Juga: Rayakan Kebersamaan, Lebih dari 5.000 Bikers Kumpul di Honda Bikers Day 2023 Regional Sumatera

Lalu, keseruan pesta bikers Honda tersebut berlanjut pada HBD Regional Kalimantan. Acara ini digelar di Qubu Resort, Pontianak, Kalimantan Barat, pada Sabtu (30/9/2023).

Selanjutnya, digelar HBD Regional Sulawesi pada Sabtu (7/10/2023). Digawangi oleh main dealer PT Daya Adicipta Wisesa, acara ini berlangsung meriah di Lapangan Rindam XIII Merdeka, Tomohon, Sulawesi Utara.

Terakhir, Malang ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan puncak HBD 2023. Dalam penyelenggaraan ini, AHM bekerja sama dengan PT Mitra Pinasthika Mulia, serta dukungan main dealer Honda di wilayah Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Puncak acara HBD 2023 di Malang menghadirkan sejumlah kegiatan, mulai dari city touring dengan sepeda motor Honda, gathering komunitas, riding test berbagai unit motor Honda, hingga stan penjualan aksesori sepeda motor milik usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal.

Kemudian, acara puncak yang diselenggarakan pada malam hari dimeriahkan oleh beragam hiburan, seperti Bikers Ceremony dan Bikers Parade. Pada acara tersebut, dilakukan pembacaan ikrar untuk mengukuhkan persaudaraan antar-komunitas bikers Honda.