Honda Resmi Tambah Garansi Rangka Motor Sampai Lima Tahun di IMOS+ 2023

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 25 Oktober 2023 | 13:26 WIB

Resmi! AHM tambah garansi motor termasuk garansi rangka motor Honda sampai 5 tahun di IMOS+ 2023. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi menambah garansi rangka motor pada hari pertama Indonesia Motorcycle Show Plus 2023 (IMOS+ 2023), Rabu (25/10).

Menariknya lagi, garansi rangka motor Honda ini berlaku tanpa batasan karak tempuh atau kilometer dan diberikan unuk seluruh model yang dipasarkan AHM.

"Kami memberikan garansi rangka selama lima tahun untuk seluruh motor Honda yang bisa dibeli oleh konsumen per 25 Oktober 2023 hari ini," ucap Susumi Mituishi, President Director AHM dalam konferensi pers tersebut.

"Perpanjangan garansi ini diberikan untuk seluruh model motor Honda dari matic, sport, motor listrik, serta motor Big Wing kami," imbuhnya.

Selain garansi rangka motor hingga lima tahun, AHM juga turut memperpanjang jarak tempuh untuk beberapa garansi mereka lainnya.

Yaitu pada komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun/60 ribu km, garansi mesin selama 3 tahun/36 ribu km, juga garansi kelistrikan dan komponen rangka selama 1 tahun/12 ribu km.

Pradana
Susumu Mitsui, President Director AHM umumkan penambahan jarak tempuh garansi motor Honda, termasuk garansi rangka sampai 5 tahun.

Seperti garansi rangka di atas, seluruh jaminan garansi terbaru ini berlaku untuk semua motor yang diproduksi AHM dan sepeda motor Honda kelas premium.

“Periode baru masa garansi rangka 5 tahun serta perpanjangan jarak tempuh pada garansi lainnya adalah bentuk tanggung jawab sekaligus apreasiasi kami atas kepercayaan dan loyalitas pelanggan terhadap motor Honda," ungkap Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi dalam kesempatan yang sama.

Baca Juga: Ini Dia Daftar Lengkap Biaya Servis Berkala Motor Matic Honda di AHASS