Duet Toyota Kijang Kapsul Diesel dan Bensin, Jangkung Dan Ceper

Aditya Pradifta - Selasa, 26 September 2023 | 07:00 WIB

DUet modifikasi Toyota Kijang Kapsul dan Toyota Kijang pikap (Aditya Pradifta - )

Pada kaki-kaki, racikan dibuat lebih tinggi dengan mengandalkan lift kit dengan kearifan lokal, yakni ganjel sokbreker.

Dengan kombinasi ban A/T berprofil tebal berukuran 235/70 R15 dan custom lift kit sukses membuat Toyota Kijang Kapsul milik Sulis bisa tambah ground clearance sampai 5 cm.

Baca Juga: Harga Filter Udara buat Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Diesel

Aditya Pradifta/GridOto.com
Modifikasi Toyota Kijang pikap jadi kandas dan tampang lebih segar

Berlanjut ke Toyota Kijang pikap milik Dwi Satria yang tampak secara visual seperti Toyota Kijang Kapsul LGX yang dibelah separuh bodinya.

Padahal aslinya Toyota Kijang ini memang mobil pikap, "Ini mobil nganggur udah lama hitungannya makanya gue modif aja jadi begini," terang Dwi Satria, pemilik mobil.

Toyota Kijang pikap lansiran 1999 ini dibikin jadi kandas dengan rombak total kaki-kaki hingga dalam level ekstrem.

Peremajaan agar tampak segar pun dilakukan, terutama pada facia yang kini telah dilakukan facelift.

"Di-facelift lah ya gampangnya, biar kelihatan lebih muda aja. Soalnya konsepnya memang good looking aja," ungkap Satria.