Sirkuit Buddh Masih Tuai Kontroversi, Berikut Jadwal MotoGP India 2023

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 18 September 2023 | 17:36 WIB

Aspek safety sirkuit Buddh masih jadi pertanyaan, berikut jadwal lengkap MotoGP India 2023. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Gelaran MotoGP India 2023 akhirnya akan dimulai pada 22 hingga 24 September akhir pekan ini.

MotoGP India 2023 sendiri menjadi satu-satunya lokasi baru di kalendar balap MotoGP tahun ini setelah Kazakhstan batal menjadi tuan rumah kasta tertinggi balap motor prototipe tersebut.

Pecco Bagnaia, Marc Marquez, Fabio Quartararo, serta para pembalap lainnya akan mulai mengaspal pada Jumat (22/9) pukul 12.45 WIB untuk sesi FP1 MotoGP India 2023.

Sebelum kembali ke lintasan sepanjang 5,1 kilometer dari Buddh International Circuit, India untuk sesi Practice pada pukul 17.30 WIB di hari yang sama.

Babak kualifikasi MotoGP India 2023 sendiri akan dimulai pada Sabtu (23/9), pukul 11.50 WIB, sebelum balap sprint dilaksanakan beberapa jam setelahnya pada pukul 16.30 WIB.

Rangkaian MotoGP India 2023 sendiri akhirnya akan ditutup dengan balapan yang digelar sedikit lebih sore, yaitu pukul 17.00 WIB.

Sebelum akhir pekan dimulai, MotoGP India 2023 sendiri sudah menarik banyak perhatian bukan hanya karena statusnya sebagai lokasi baru di kalendar balap MotoGP.

Melainkan karena desain sirkuit Buddh yang masih menuai kontroversi dari para pembalap, meskipun sirkuit di utara India tersebut sudah mengantongi homologasi FIM.

Pertama kali dibangun untuk menggelar F1 pada 2007, aspek safety dari sirkuit Buddh masih dipertanyakan oleh para pembalap.

Baca Juga: Tinggal Sepekan, Para Pembalap Malah Ragu dengan MotoGP India 2023