Biar Riding Makin Asyik, Ini Deretan Helm yang Pas Buat Honda All New Scoopy dan Harganya

Dida Argadea - Senin, 3 April 2023 | 14:00 WIB

Honda All New Scoopy punya desain beraura retro, helm wajib matching dong (Dida Argadea - )

Pilihan lain ada helm berlabel Honda Luxury Helmet yang tampilannya sedikit lebih modern.

Masih tampil sebagai helm tanpa cap, versi ini dibekali sejumlah ventilasi udara, yakni dua di bagian atas dan dua di samping.

Ia juga punya dua visor, yakni warna bening yang menutupi seluruh muka, serta satu visor lagi ada di bagian dalam yang berfungsi melindungi mata dari silaunya matahari.

astra-honda.com
Honda Luxury Helmet punya desain lebih modern dengan double visor

Urusan harga, ia sedikit lebih mahal dari Classic Silver Helmet, yakni dipatok Rp 365.000.

Helm selanjutya ada helm berlabel Honda Fabulous Helmet dan Born To Ride Helmet.

Melihat dari grafis yang ada di shell-nya, helm ini sebenarnya lebih tepat sebagai apparelnya All New BeAT Street.

Tapi ia juga tidak buruk dipakai bersandingan dengan All New Scoopy.

Desainnya helm ini tergolong simpel dengan cap kecil layaknya topi.

Baca Juga: Pas Buat Musim Hujan, Begini Cara Pakai Cairan Berefek Daun Talas di Visor Helm

Tampilan dua helm ini miriplah dengan style helm Bogo yang banyak beredar.

Perbedaan antara Honda Fabulous Helmet dan Born To Ride Helmet, ada di bagian visornya.

Di mana versi Born To Ride Helmet hadir tanpa visor pelindung muka.

astra-honda.com
Beda dua helm ini selain dari grafisnya adalah tersedianya visor

Urusan harga Born To Ride Helmet ditawarkan seharga Rp 2108.000, sementara Honda Fabulous Helmet Rp 253.000.

Deretan helm klasik apparel resmi AHM ini berbahan plasik ABS, dengan busa yang bisa dilepas dan dicuci.

Selain itu tentu saja helm-helm ini sudah mengantongi sertifikat SNI, dan tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari M hingga XL.