Gacor Saat FP1, Sean Gelael dan Team WRT 31 Kena Sial di Sesi FP2 1000 Miles of Sebring

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 16 Maret 2023 | 15:37 WIB

Gacor di FP1, Sean Gelael dan Tim WRT 31 kena sial di FP2 balap ketahanan 1.000 Miles of Sebring. (Muhammad Rizqi Pradana - )

Alasannya, mobil tidak bisa dibejek seperti normal dan mengharuskan Sean kembali ke pit untuk mengecek kondisi mobilnya.

Setelah lama berada di pit, Team WRT 32 mencoba kembali lagi ke lintasan dengan Robin Frinjs.

Hanya saja, masalah tersebut masih ada dan membuat pembalap yang juga turun di Formula E bersama tim ABT itu hanya mampu mencetak waktu 1 menit 52,819 detik.

Catatan itu terpaut 2.493 detik dari tim JOTA #28 yang membuat waktu tercepat dan berada di posisi paling bawah, P12.

Gara-gara masalah teknis yang belum terpecahkan itu, Ferdinand Habsburg tidak kebagian jatah mengemudi di FP2.

Team Jagonya Ayam
Sean Gelael (kanan) dan rekan setimnya di Team WRT 31 Ferdinand Habsburg (kiri) berdiskusi di sela-sela sesi FP2 1000 Miles of Sebring.

Tim WRT 31 sendiri masih terus menyelidiki akar permasalahan untuk kemudian memperbaikinya tepat waktu sebelum FP3 dan babak kualifikasi pada Kamis dan Jumat pagi WIB nanti.

Balapan 1000 Miles of Sebring nanti akan berdurasi sekitar 8 jam, dan disiarkan langsung oleh kanal youtube KUY Entertainment.

Atau bisa mengunjungi laman web www.sean-gelael.com pada Jumat, 17 Maret 2023 dengan start pukul 23.00 WIB.

Berikut jadwal 1000 Miles of Sebring:

Kamis, 16 Maret
22.55 - 23.55 WIB: Free Practice 3
Jumat, 17 Maret
05.55 - 06.10 WIB: Qualifying LMP2
23.00 - 07.00 WIB: Race