Enggak Bisa Dipakai Selamanya, Segini Usia Pakai Busi Iridium Di Motor

Isal - Jumat, 17 Maret 2023 | 08:40 WIB

Ilustrasi busi Iridium, segini usia pakainnya ! (Isal - )

Baca Juga: Ini Efeknya Pasang Busi Motor Kurang Kencang yang Harus Diwaspadai

"Sebab umumnya kedua busi tersebut dipakai setelah pemakaian busi standar yang sudah digunakan dari kondisi mesin baru," tutupnya saat ditemui di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta.

Selama kondisi mesin khususnya ruang bakar optimal, usia pasang busi Platinum dan Iridium jauh lebih awet dari busi bawaan motor.

Jika busi bawaan motor yang berbahan Nickel bisa digunakan hingga 10 ribu km, berarti perkiraan usia pakai busi Platinum bisa tembus 20 ribu km pemakaian.

Sedangkan untuk busi Iridium berarti bisa tahan sekitar 60 ribu km pemakaian lebih karena daya tahannya bisa 3 kali lipat dari busi Platinum.

Dengan usia pakai yang lebih tinggi, enggak heran kalau harga busi Platinum dan Iridium juga lebih tinggi dari busi bawaan motor.