Enggak Langsung Jadi, Cetakan Pelek Casting Harus Lewati Proses Ini

Radityo Herdianto - Rabu, 15 Maret 2023 | 09:00 WIB

Pelek Setelah Proses Casting yang Masih Setengah Jadi Sebelum Masuk Proses Machining (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Enggak langsung jadi, cetakan pelek casting harus lewati proses ini.

Pelek casting merupakan metode pembuatan pelek mobil dengan cara dicetak.

Terdapat wadah khusus yang dituang leburan logam dalam proses pembuatan pelek casting.

Setelah dicetak, pelek casting tidak serta merta langsung finishing.

Saat berkunjung ke pabrik Torsion Wheels, Agus Riyanto, Manager Quality Assurance PT Chemco Harapan Nusantara (CHN) menunjukkan ada satu proses yang harus dilalui sebelum pelek masuk ke tahap finishing.

Yaitu proses heat treatment (hardening).

AEZ Wheels
ILUSTRASI. Manufaktur Cetakan Pelek Casting
Baca Juga: Cari Pelek Mobil Aftermarket yang Bagus, Patokannya Dari Sini

"Cetakan pelek yang berisi leburan logam yang sudah mengeras dipanaskan kembali ke dalam oven," tunjuk Agus.

"Tujuan utamanya meningkatkan kekerasan pelek setelah dicetak," jelasnya.

Dalam proses heat treatment, pelek dimasukkan ke dalam oven dengan temperatur 530 derajat celsius.