Kemacetan di Kayutangan Malang Menurun, Dishub Sebut Efek Rekayasa Lalu Lintas

Dia Saputra - Sabtu, 25 Februari 2023 | 07:45 WIB

Kondisi perempatan Rajabali yang lengang saat pelaksanaan uji coba satu arah di kawasan Kayutangan (Dia Saputra - )

Meski begitu, Arief berpendapat agar Pemkot Malang melalui Dishub perlu memperhatikan dampak kebijakan rekayasa lalu lintas di daerah lainnya.

Pasalnya, banyak kawasan terdampak akibat kebijakan rekayasa lalu lintas.

"Misal arah menuju kawasan Alun-alun Merdeka, kepadatan arus lalu lintas terjadi ke arah sana," ucap Arief.

Menurut Arief, hal itu harus dikaji karena bila ada kendaraan besar mengarah ke Alun-alun Merdeka cukup sulit.

Arif juga mengaku banyak mendengar keluhan warga di kawasan Kecamatan Klojen terkait sepinya dagangan mereka akibat kebijakan rekayasa lalu lintas.

"Saya perlu tinjau langsung ke lapangan, tapi memang saya mendapat informasi ada yang dagangannya sepi," tuturnya.

Menurutnya, hal tersebut perlu dikaji oleh Pemkot Malang, termasuk menempatkan personel di lokasi untuk mengatur lalu lintas.

"Pasalnya ada informasi, di Jalan Gatot Subroto terjadi kemacetan arus lalu lintas," tambah anggota Komisi DPRD Kota Malang ini.

Kepala Laboratorium Transportasi dan Jalan Raya Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang, Hendi Bowoputro menilai kemacetan di Jalan Gatot Subroto bukan karena rekayasa lalu lintas di Kayutangan.

Baca Juga: Uji Coba Jalan Satu Arah di Kayutangan Heritage Mundur, Paling Lambat Pekan Depan

Namun kemacetan itu disebabkan karena banyaknya kendaraan berat melintasi kawasan tersebut pada awal pekan.

"Tidak ada kaitannya sama satu arah Kayutangan, kalau mengkritik yang masuk akal jangan menyesatkan," tegasnya.

Menurutnya, rekayasa satu arah di kawasan Kayutangan selama tiga hari belakangan cukup efektif dalam mengurai kemacetan.

Hendi pun meminta agar kelompok masyarakat yang meyakini bahwa kemacetan di Jalan Gatot Subroto akibat kebijakan satu arah bisa membuktikannya.

"Seharusnya mencari solusi agar bagaimana kawasan Jalan Gatot Subroto ditata," kata Hendi.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Uji Coba Satu Arah di Kayutangan, Dishub Kota Malang Sebut Kemacetan Turun 80 Persen