Modifikasi Kawasaki ZX-25R Sleeper, Sudah Bore Up Sampai 300 cc

Rindra Pradipta - Selasa, 14 Februari 2023 | 20:47 WIB

Modifikasi Kawasaki ZX-25R 2021 upgrade mesin jadi 300 cc (Rindra Pradipta - )

Oleh SM sudah disiapkan kit 300 cc yang terdiri dari blok berikut piston.

Rangga
Bengkel Sportisi Motor (SM) sudah siapkan kit khusus bore up ZX-25R jadi 300 cc, berupa blok dan piston.

Blok mesin ini dibuat dari nol menggunakan material aluminium billet T6061.

Di dalamnya, duduk manis empat buah piston forged.

Masing-masing berdiameter 55 mm, menggantikan piston bawaan berukuran 50 mm.

Dipadukan dengan panjang langkah yang masih standar, 31,8 mm, kapasitas mesin sekarang meningkat jadi 302,2 cc.

Baca Juga: Lebih Hijau, Inilah Tampang Motor Tim Kawasaki untuk Musim Balap WorldSBK 2023

Rangga
Modifikasi Kawasaki ZX-25R 2021 upgrade mesin jadi 300 cc garapan bengkel Sportisi Motor (SM).

Sebagai pelengkap, SM melakukan beberapa penyesuaian biar performa makin maksimal.

Seperti treatment porting-polish dan kem standar yang didial ulang.

Ubahan lainnya menurut Koko adalah penonjok tensioner keteng yang dibuat jadi manual agar lebih kuat.