Mengintip Lebih Dekat Mobil Baru MG HS Facelift, Fiturnya Canggih!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 25 Januari 2023 | 18:38 WIB

Mobil baru MG HS facelift dapat interior lebih premium. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - MG Motor Indonesia telah resmi meluncurkan mobil baru MG HS facelift pada Rabu (25/1).

MG HS facelift hadir sebagai mobil baru dengan tampilan luar dalam yang lebih segar serta tambahan fitur canggih.

Secara performa, mobil baru MG HS facelift masih mengandalkan mesin empat silinder turbo 1.490 cc seperti sebelumnya.

Mesin turbo MG HS facelift mampu menghasilkan tenaga 160 dk dan torsi 250 Nm yang disalurkan ke roda depan lewat transmisi otomatis dual clutch 7-percepatan.

Salah satu hal yang menarik dari MG HS facelift adalah interior yang tampil lebih premium serta dibekali fitur canggih.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Kabin MG HS facelift mendapatkan opsi warna Nautical Blue Yacht Style.

Baca Juga: Ini Fitur Di MG HS yang Membuat Karakternya Jadi Buas Seketika

Ketika pintu dibuka, MG HS facelift menyambut pengemudi dan penumpang dengan kabin berbalut premium leather.

MG memberikan dua pilihan warna kabin yaitu Full Black dan two-tone putih biru berjulukan Nautical Blue Yacht Style.

Kesan premium sporty interior MG HS facelift diperkuat dengan jok bucket dengan pengaturan elektris dan Electric I-MAX Panoramic Sunroof.