Tak Cuma Pelek Belang, Ini Detail Kaki-kaki Mitsubishi Pajero Sport Gaya Street Racing

Aditya Pradifta - Rabu, 12 Oktober 2022 | 17:30 WIB

Modifikasi Pajero Sport punya kaki-kaki belang (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Tak cuma pelek belang, ini detail kaki-kaki Mitsubishi Pajero Sport gaya street racing.

Masih ngomongin modifikasi Mitsubishi Pajero Sport gaya street racing milik Oom Juanda.

Secara tampilan, aplikasi pelek belang di Mitsubishi Pajero Sport ini bukan sekadar beda warna saja dan dikemas padu dengan modifikasi kaki-kaki keseluruhan.

Okkie
Mitsubishi Pajero Sport tampil keren dengan pelek belang
"Balik lagi sih ke ide supaya enggak biasa, makanya pakai pelek belang dan saya mau enggak mau jadinya saya beli pelek 2 set pelek hahaha...," gelak Juanda.

Pelek yang digunakan pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2021 ini ialah kombinasi pelekEnkei RPF1 di depan dan Lenso Venom di belakang.

Aditya Pradifta
Kombinasi Lenso Venom (belakang) dan Enkei RPF1 (depan)
Kedua pelek ini punya ukuran ring 18 inci, namun spesifikasinya berbeda ternyata.

Untuk pelek depan Enkei RPF1 dipilih ukuran 18x9,5 inci ET 25. Sedangkan Lenso Venom 5 punya ukuran ring 18x9,5 inci ET 0.

Nah yang bikin paling kentara dan kontras, karena kedua pelek tersebut berbeda warna, dengan ungu untuk Enkei RPF1, sedangkan pelek Lenso Venom pakai warna gunmetal.

Aditya Pradifta
Enkei RPF1 berwarna ungu
Untuk komposisi ban juga berbeda lho sob. Ban depan yang membalut Enkei RPF1 ialah ban Bridgestone Dueler H/T berukuran 265/60 R18.

"Ban depan memang sengaja masih dipasangin ban standard, kalau ban belakang memang diganti yang baru," terang Juanda.

Sementara ban yang membalut Lenso Venom adalah ban lansiran Kinto V36 berukuran 265/60 R18.