Mobil Listrik Tata Tiago EV Meluncur, Harganya Ramah di Kantong!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 30 September 2022 | 08:30 WIB

Tata Motors luncurkan mobil listrik Tata Tiago EV sebagai mobil listrik berharga terjangkau. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Tata Motors telah meluncurkan Tata Tiago EV sebagai mobil listrik hatchback kompak pertamanya di India (28/9).

Tata Tiago EV hadir sebagai mobil listrik ketiga Tata Motors setelah SUV Tata Nexon EV dan sedan mungil Tata Tigor EV.

Hal yang paling menarik dari mobil listrik Tata Tiago EV adalah harganya yang sangat ramah di kantong.

Tata Motors membanderol Tiago EV termurah mulai dari 849.000 rupee atau setara dengan Rp 157,8 juta (kurs 1 rupee = Rp 185,87).

Varian termahalnya, Tiago EV XZ+ Tech Lux, itu dijual mulai dari 1.179.000 rupee atau Rp 219,1 juta.

Tata Motors
Tata Tiago EV termahal memiliki banderol yang terjangkau untuk mobil listrik yakni 1.179.000 rupee atau Rp 219,1 juta.

Baca Juga: Mengintip Spek Mobil Baru Tata Intra V20, Bikin Suzuki Carry Minder?

Kalau di Indonesia, harga Tata Tiago EV termahal itu hampir setara dengan Honda Brio RS manual atau Daihatsu Rocky 1.2 X manual.

Nah dengan harga yang terjangkau tersebut, dapat apa saja? Mulai dari sistem penggerak, Tiago EV mendapatkan dua pilihan motor listrik penggerak roda depan.

Untuk varian Medium Range XE dan XT, Tiago EV dibekali motor listrik bertenaga 45 kW atau 60 dk dan bertorsi 110 Nm.

Lalu untuk varian Long Range termasuk varian termahalnya, Tiago EV dapat motor listrik bertenaga 55 kW atau 73,7 dk dan bertorsi 114 Nm.

Tentu saja tidak hanya tenaga motor listrik yang berbeda, tapi juga kapasitas baterai dan jarak tempuhnya.

Tata Motors
Interior Tata Tiago EV berbalut leatherette dan sudah mendapatkan audio Harman.

Baca Juga: Mobil Listrik Tata Nexon EV MAX Meluncur, Lebih Oke Dari Nexon EV!

Varian Medium Range dapat baterai Lithium-ion berkapasitas 19,2 kWh yang diklaim memberikan jarak tempuh sejauh estimasi 250 kilometer.

Dengan baterai yang sedikit lebih besar, varian-varian Long Range Tiago EV dapat jarak tempuh klaim yang lebih besar yaitu 315 kilometer.

Oh iya soal pengisian daya baterai, Tata menawarkan dua pilihan pengecasan yaitu wall box 3,3 kW atau fast charger 7,2 kW.

Selain itu, Tiago EV juga sudah kompatibel dengan pengecasan cepat arus DC berdaya 50 kW yang akan mengisi daya dari 10% sampai 80% dalam waktu klaim 57 menit saja.