Hasil Kualifikasi Moto2 San Marino - Celestino Vietti Amankan Pole Position, Pembalap Tim Indonesia Start Barisan Tengah

Ruditya Yogi Wardana - Sabtu, 3 September 2022 | 21:25 WIB

Celestino Vietti sukses amankan pole position usai lakoni sesi Kualifikasi Moto2 San Marino 2022, Sabtu (03/09). (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Cuaca semakin terlihat membaik saat gelaran Kualifikasi Moto2 San Marino 2022, Sabtu (03/09).

Diharapkan kondisi ini bisa menguntungkan para pembalap saat melakoni sesi Kualifikasi Moto2 San Marino 2022.

Sesi Kualifikasi Moto2 San Marino 2022 dimulai dengan sesi kualifikasi 1 atau Q1 yang diikuti oleh 17 pembalap.

Pembalap tim Pertamina Mandalika SAG, Bo Bendsneyder dan Taiga Hada harus merangkak dari Q1 untuk lolos ke sesi kualifikasi 2 atau Q2.

Saat sesi tersebut dimulai, para pembalap langsung saja ngegas di trek untuk mendapatkan catatan waktu terbaiknya.

Bo Bendsneyder, Manuel Gonzalez, Barry Baltus, Alessandro Zaccone, Lorenzo Dalla Porta dan pembalap lain bahkan tak malu-malu untuk langsung bersaing memperebutkan posisi pertama.

Setelah bersaing ketat selama 10 menit, Lorenzo Dalla Porta yang terpantau menempati posisi teratas di papan catatan waktu Q1.

Melihat hal ini, rival-rivalnya pun berusaha keras untuk menggesernya dari puncak papan catatan waktu.

Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 San Marino 2022 - Alonso Lopez Geser Celestino Vietti dari Puncak, Pembalap Tim Indonesia Bagaimana?

Baca Juga: Hasil FP2 Moto2 San Marino 2022 - Celestino Vietti Masih Mendominasi, Pembalap Tim Indonesia Tampil Lumayan