Ending Kasus Emak-emak Pemilik Mercedes-Benz C-Class Pengutil Cokelat, Langsung Kasih Permintaan Maaf ke Pegawai Alfamart

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 16 Agustus 2022 | 11:30 WIB

Emak-emak pakai Mercedes-Benz C-Class ketahuan ngutil cokelat oleh pegawai minimarket, tapi endingnya begini. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Sempat viral emak-emak pemilik Mercedes-Benz C-Class yang mengutil cokelat di Alfamart Cisauk, Tangerang, Banten.

Pegawai Alfamart sempat menghentikan emak-emak pemilik Mercedes-Benz C-Class tadi dan akhirnya cokelat yang diambilnya sudah dibayarkan.

Tapi emak-emak pemilik Mercedes-Benz C-Class tadi seperti tak terima dan malah menyalahkan pegawai Alfamart hingga memintanya untuk membuat video permintaan maaf.

Kasus ini pun akhirnya terdengar hingga ke telinga pengacara kondang Indonesia, Hotman Paris Hutapea.

Instagram @hotmanparisofficial
Cuplikan video permintaan maaf dari emak-emak pemilik Mercedes-Benz C-Class yang sempat mengutil cokelat di Alfamart Cisauk, Tangerang.

Untungnya lagi para petinggi Alfamart juga tak tinggal diam dan langsung menunjuk kantor hukum Hotman Paris & Partners untuk membantu menyelesaikan masalah tersebut.

Segala proses sudah dilakukan dan akhirnya emak-emak pemilik Mercedes-Benz C-Class bernama Mariana pun menyampaikan permintaan maafnya.

Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @hotmanparisofficial, Mariana menyampaikan permintaan maafnya kepada pegawai Alfamart dengan diwakilkan oleh putrinya, Ivana Valenza.

Dari penuturan Ivana, Mariana sudah mengakui tindakan pencurian cokelat yang dilakukannya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Ibu-Ibu Ngutil Cokelat di Alfamart, Tipe Mercedez yang Digunakan Harganya Setengah Milyar, Lho