Kudu Waspada Sob! Pelek Peang Seperti Ini Tidak Bisa Diperbaiki

Angga Raditya - Jumat, 22 Juli 2022 | 07:00 WIB

Ilustrasi servis pelek mobil (Angga Raditya - )

GridOto.com - Pelek peang bisa terjadi kapan saja dimana saja tanpa sepengetahuan kita.

Gejala pelek peang biasanya terasa getaran pada setir atau bodi mobil ketika sedang melaju.

Pada dasarnya, pelek peang masih bisa direparasi asal tidak parah kondisinya.

Karena menurut Alwin Isra dari Win Restore, Pondok Cabe, Tangerang, ada beberapa peang yang sulit bahkan tidak bisa diperbaiki.

Proses cek bagian pelek mobil apakah peang atau tidak

Baca Juga: Dampak dari Libas Jalan Rusak, Bisa Bikin Pelek Pecah hingga Ban Sobek 

1. Pelek peang di bagian palang, "Ini paling sulit diperbaiki, enggak mungkin bisa kembali seperti semula," buka Alwin, sapaan akrabnya.

Ketika pelek mengalami peang di bagian palang, biasanya badan pelek cenderung goyang geol.

"Kalaupun diperbaiki, pasti tetap ada goyang, harus dimaksimalin sama balancing roda," ungkap Alwin.

2. Velg dengan material unik, "Ini juga susah reparasinya, apalagi kalau yang bahannya magnesium," lanjut Alwin lagi.

Menurutnya, pelek berbahan magnesium mudah terbakar apabila dipanaskan.

"Kalau benerin peang itu kan pelek mesti dipanaskan, tapi ini malah jadi ikut terbakar magnesiumnya," keluhnya.

Pelek pecah di bagian bibir pelek mobil

Baca Juga: Ganti Pelek Mobil Ukuran Lebih Besar, Benarkah Jadi Tambah Berat?

3. Pelek dengan jumlah retak terlalu banyak pada satu badan velg.

"Kalau retaknya sudah banyak, agak percuma apabila diperbaiki," ujar pengguna Toyota Yaris ini.

"Selain ke depannya bakal retak lagi, pelek banyak retak pasti enggak bulat lagi bentuknya," tuturnya.

Karena menurut Alwin, pelek yang sudah mengalami retak sudah pasti peyang bentuknya.