Hasil Superpole Race WorldSBK Inggris 2022 - Toprak Razgatlioglu Dominasi Posisi Terdepan, Jonathan Rea Bertengger di Urutan Kedua

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 17 Juli 2022 | 19:27 WIB

Toprak Razgatlioglu dominasi penuh posisi pertama saat lakoni Superpole Race WorldSBK Inggris 2022, Minggu (17/07/2022). (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Persaingan antar pembalap semakin memanas saat gelaran Superpole Race World Superbike (WorldSBK) Inggris 2022, Minggu (17/07).

Saat Superpole Race WorldSBK Inggris 2022 dimulai, Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha with Brixx) langsung mendominasi posisi terdepan.

Tepat di belakang Toprak, ada Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) yang berambisi untuk mendapatkan hasil maksimal pada Superpole Race WorldSBK Inggris 2022.

Aksi kejar-kejaran antar dua pembalap di barisan terdepan pun langsung saja terjadi.

Toprak Razgatlioglu yang memimpin balapan, langsung tancap gas untuk memperlebar jarak dari para rivalnya.

Kendati demikian, Jonathan Rea tak ingin membiarkan rival terberatnya ini kabur begitu saja dari pandangan.

Sementara di posisi ketiga ada Scott Redding (BMW Motorrad WorldSBK Team) yang mencoba mencari celah untuk mendahului dua pembalap yang ada di depannya.

Persaingan panas terus terjadi antara Toprak dan Rea di barisan terdepan, saat balapan baru memasuki 5 lap awal.

Baca Juga: Momen Bersejarah, Jonathan Rea Membawa Kawasaki Podium Ke-500 di WorldSBK Inggris 2022

Baca Juga: Hasil Race 1 WorldSBK Inggris 2022 - Toprak Razgatlioglu Menang Telak, Jonathan Rea Manfaatkan Crash Alvaro Bautista