Sejumlah Ruas Jalan di Tangerang Terendam Banjir, Begini Tips Aman Menerobosnya

Naufal Shafly,Dia Saputra - Sabtu, 16 Juli 2022 | 15:00 WIB

Evakuasi korban banjir di depan perumahan cileduk indah 1 (Naufal Shafly,Dia Saputra - )

GridOto.com - Akibat hujan berintensitas tinggi, sejumlah ruas jalan di Kawasan Ciledug, Tangerang terendam banjir.

Alhasil masyarakat harus mencari jalan lain meski ada beberapa diantaranya yang nekat melintas pada Sabtu (16/07).

Buat masyarakat yang nekat ingin melintas, lebih baik simak dulu beberapa tips dari pakar safety driving berikut.

Andry Berlianto, Instruktur Defensive Driving Global Defensive Driving Consulting (GDDC) mengatakan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum menerobos banjir.

"Pertama, waspadai level ketinggian air dengan melihat kendaraan lain yang sedang melintas lebih dulu," buka Andy.

Setelah itu, pengemudi yang hendak melintas bisa memperhatikan ketinggian filter udara kendaraan yang digunakannya.

"Lihat ketinggian filter udara, jangan sampai tersusupi air saat menerobos banjir," terang Instruktur Defensive GDDC.

Bila memang dirasa aman dan memutuskan menerobos banjir, berjalanlah dengan perlahan dan konstan agar tidak menimbulkan ombak yang dapat mengganggu pengguna jalan lain.

"Matikan pendingin udara (AC) agar kekuatan mesin bisa lebih optimal dan gunakan gigi 1," lanjutnya.

Baca Juga: Banjir Menggenangi Jalan Utama K.H. Hasyim Ashari Ciledug Tangerang

Namun bila tidak yakin, Andry berpendapat tak usah memaksakan untuk menerobos banjir dan lebih baik cari jalan lain.

Setelah melewati titik banjir pengemudi disarankan mengecek kondisi kendaraannya di tempat yang aman dan tidak mengganggu lalu lintas.

"Cermati bagian-bagian mobil yang terendam, bisa dengan cuci bersih atau cek ke bengkel jika dirasa ada sesuatu yang tidak beres," tutupnya.