Tips Bikin Motor Kembali Prima Setelah Dipakai Mudik dan Libur Lebaran

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 12 Mei 2022 | 18:40 WIB

Lakukan pengecekan pada motor yang usai dipakai perjalanan jauh (Mohammad Nurul Hidayah - )

Baca Juga: Usai Dipakai Perjalanan Jauh Oli Mesin Motor Berkurang Banyak, Cek Ini

Pengecekan selanjutnya bisa dilakukan pada kondisi filter udara, jika sudah kelewat banyak kotoran yang menempel disarankan untuk dibersihkan atau sekalian diganti dengan yang baru.

"Lakukan juga pengecekan pada busi. Jika kondisinya masih bagus bisa lakukan pembersihan. Pengecekan busi ini disarankan dilakukan setiap 4.000 km pemakaian, dan ganti tiap 8.000 km pemakaian," tambah Endro.

Selain itu, Endro juga menyarankan untuk mengecek dan membersihkan sistem pengereman setelah motor digunakan perjalanan jauh.

Jika kampas rem habis segera lakukan penggantian, atau lakukan pembersihan saja jika kondisinya hanya kotor.

Nurul
Bongkar dan bersihkan kaliper rem motor

Baca Juga: Usai Lakukan Perjalanan Jauh Pakai Motor Matic, Disarankan Servis CVT

Untuk kondisi ban juga sebaiknya diperiksa secara rutin, pastikan ban belum habis dan tekanan anginnya sesuai dengan anjuran.

Terakhir, Endro sarankan untuk melakukan pengecekan pada gir dan rantai untuk motor yang menggunakannya.

Pastikan kondisi gir masih bagus dan rantai tidak terlalu kendur atau kencang karena bisa mengganggu kenyamanan berkendara.

Nah itu tadi beberapa hal yang harus kalian lakukan setelah motor digunakan perjalanan jauh.