Toyota Berharap Peningkatan Penjualan di IIMS 2022, Tapi Ogah Pasang Target Spesifik

Naufal Shafly - Minggu, 3 April 2022 | 21:25 WIB

Ilustrasi booth Toyota pada IIMS Hybrid 2022 hari kedua. (Naufal Shafly - )

GridOto.com - Dalam keikutsertaannya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022, PT Toyota-Astra Motor (TAM) enggan memasang target penjualan yang spesifik.

Meski begitu, Direktur Marketing TAM Anton Jimmi Suwandy mengakui ajang IIMS ini merupakan salah satu sarana mereka meraih peningkatan penjualan.

"Memang IIMS ini tujuan kami tidak hanya memperkenalkan produk konsep seperti Kijang Innova EV, tapi IIMS juga memang salah satu sarana untuk mendongkrak penjualan. Namun memang kami tidak memiliki target penjualan khusus selama di pameran," jelas Anton dalam konferensi pers, Jumat (1/4/2022).

Ia menjelaskan, hal tersebut didasari oleh kebiasaan konsumen yang sering kali melakukan transaksi di luar pameran.

"Behaviour konsumen ada yang SPK di IIMS, ada juga yang ke IIMS hanya untuk lihat unit, kemudian butuh waktu untuk menentukan pilihan lalu nanti mereka SPK-nya di jaringan dealer. Oleh sebab itu kami tidak pasang target penjualan spesifik," tuturnya.

Di IIMS 2022 ini, Anton mengatakan Toyota lebih berfokus untuk memperkenalkan teknologi dan juga program-program mereka kepada masyakarat.

Misalnya saja dengan memperkenalkan Kijang Innova Electric pada hari pertama IIMS, Kamis (31/3/2022).

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Toyota Kijang Innova EV Concept di IIMS 2022

"Jadi harapan kami mungkin IIMS ini bisa menjadi boosting up penjualan kami di April 2022, sekaligus bisa menjadi sarana informasi dan edukasi kepada konsumen terkait produk dan teknologi terbaru kami, baik dari elektrifikasi, GR Sport dan lain-lain," tukasnya.

Sebagai informasi, Toyota menampilkan berbagai model di IIMS 2022, baik itu kendaraan elektrifikasi ataupun unit dengan sentuhan Gazoo Racing.

Baca Juga: Harga Dipangkas Sampai Rp 10 Juta, Suzuki Tawarkan Banyak Diskon Menarik di IIMS Hybrid 2022

Di booth seluas 952 meter persegi ini, Toyota menampilkan total 11 model mulai dari Camry HEV, Prius PHEV, C+pod, New Corolla Altis HEV, Agya, Veloz TSS dan Raize.

Ad juga Rush GR Sport, Fortuner GR Sport, All New Voxy, dan Avanza TSS.

Sementara, untuk unit test drive Toyota menyediakan New Fortuner, Avanza TSS, dan Veloz TSS.