Honda NX650 Dominator Cafe Racer, Tampilan Keren, Kaki-kaki Maksimal

Fedrick Wahyu - Senin, 14 Maret 2022 | 15:24 WIB

Honda NX650 Dominator bergaya cafe racer (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda NX650 Dominator terbukti menjadi salah satu motor paling serbaguna dan mudah dicustom.

Sudah banyak Honda NX650 Dominator yang dikustom ke berbagai genre seperti scrambler hingga street tracker.

Namun, Maria Arellano dan Jona Gimenez dari Petrology mencoba sesuatu yang berbeda dengan merombak Honda NX650 Dominator jadi cafe racer.

Petrology
Tampilannya jadi bernuansa retro racing

Untuk ubahan Maria dan Jona terinspirasi dari motor balap Honda era 1960an, dan membuatnya menjadi bernuansa street racing.

Proses ubahan dimulai dengan membuat sketsa 3D demi mendapatkan tampilan balap yang sesuai harapan.

Kemudian tangki diganti dengan milik motor Honda lawas atau tepatnya Honda RC166 250-6 tahun 1996.

Petrology
Tangki diganti dengan milik Honda lawas era 60an

Lalu untuk bagian depan dipasang half fairing bergaya retro dengan windscreen besar dan dipadukan dengan headlamp bermika kuning.

Sedangkan untuk kokpitnya dibuat lebih minimalis dengan pemasangan setang clip-on dan panel instrumen mungil.