Kaleidoskop 2021 - Balap Nasional Berjalan Lagi, Balap Internasional Kembali ke Indonesia

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 31 Desember 2021 | 17:09 WIB

Kaleidoskop 2021, bergulirnya kembali kejuaraan balap nasional dan kembalinya ajang balap internasional ke Indonesia. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Berbagai kegiatan balap nasional dan Internasional kembali digelar di Indonesia pada 2021 ini.

Protokol kesehatan yang ketat serta persebaran Covid-19 yang mulai terkendali di Indonesia terutama di paruh kedua 2021 menjadi akibatnya.

Di dunia balap roda empat, Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Gokart dan ISSOM berhasil menggelar enam balapan atau satu musim penuh selama 2021.

Tidak hanya kejurnas, beberapa ajang balap nasional khususnya reli juga kembali digelar tahun ini.

Pradana/GridOto.com
Sprint Reli Meikarta 2021 menjadi salah satu kejuaraan balap mobil yang digelar tahun ini

Seperti kejuaraan Sprint Reli Meikarta dan Reli Danau Toba yang masing-masing digelar pada akhir November dan awal Desember lalu.

Hal serupa juga terjadi di balap roda dua, di mana dua kejurnas yaitu MotoPrix dan OnePrix berhasil digelar selama 2021 ini.

Hanya saja, memang MotoPrix dan OnePrix masih digelar dalam kapasitas terbatas di mana MotoPrix hanya digelar di regional Sumatera dan OnePrix hanya digelar tiga seri.

Selain MotoPrix dan OnePrix, beberapa ajang balap motor lainnya juga sukses digelar tahun ini seperti Piala Presiden, Yamaha Endurance Festival, dan kejuaraan tingkat club event lainnya.

Baca Juga: Kaleidoskop 2021: Buah Persaingan Ketat, F1, MotoGP, dan WorldSBK Punya Juara Dunia Baru Tahun Ini