Online CustoMAXI 2021 Tidak Hanya untuk Modifikator Profesional, Intip Inspirasi Ubahan Sederhana Ini!

Fathia Yasmine - Jumat, 22 Oktober 2021 | 12:38 WIB

Ilustrasi NMAX (Fathia Yasmine - )

GridOto.com – Bagi pencinta roda dua, modifikasi menjadi hal yang lumrah dilakukan. Dengan modifikasi, performa kendaraan atau tampilan dapat meningkat. Sebagai bentuk aktualisasi diri, motor hasil modifikasi bisa diikutkan dalam berbagai kompetisi.

Para penggemar modifikasi motor matik Yamaha, terutama di kategori maxi, tentu sudah akrab dengan ajang CustoMAXI. Pertama kali hadir pada 2017, lomba modifikasi tersebut dikhususkan bagi keluarga skutik Maxi Yamaha, yakni, XMAX, NMAX 155, AEROX 155, dan LEXI 125.

Meski berjudul kompetisi, ajang CustoMaxi tidak hanya mewadahi para profesional semata. Selain menghadirkan kategori Masterclass, Yamaha juga ikut menghadirkan kategori Daily Use yang diperuntukan bagi modifikator pemula.

Karena ditujukan bagi masyarakat umum, persyaratan yang diberikan pun tergolong lebih sederhana. Peserta diperbolehkan untuk sekadar menambahkan berbagai aksesori atau mengubah tampilan motor, tanpa mengubah bagian bodi dan sasis.

Baca Juga: Waspada Minyak Rem Motor Bisa Habis, Ternyata Ini Penyebabnya

Di pengujung 2021, CustoMaxi kembali diselenggarakan oleh Yamaha. Bedanya, seluruh proses pendaftaran hingga penjurian kini dilakukan secara online.

Dikutip dari laman https://customaxiyamaha.com/peserta hanya perlu memfoto dan merekam seluruh bagian motor lalu mengunggahnya ke media sosial, seperti Instagram, Youtube, atau TikTok. Dengan cara ini, Sobat GridOto yang berada di luar kota pun bisa mengikuti kompetisi.

Nah, bagi Sobat GridOto yang berencana untuk menjajal kategori Daily Use tapi belum memiliki ide modifikasi, berikut GridOto bocorkan beberapa modifikasi yang bisa dicontek. Yuk, simak!

1. Modifikasi XMAX

Yamaha XMAX merupakan salah satu skutik gambot yang memiliki banyak peminat. Di samping menawarkan tampilan gahar, skutik ini juga memiliki kapasitas mesin yang cukup besar, yakni 250 cc.