Ini Akibatnya Kalau Klem Slang Radiator Enggak Terpasang dengan Baik

Ryan Fasha - Kamis, 7 Oktober 2021 | 20:00 WIB

Radiator dan selang radiator Honda Civic Ferio pakai Tomei dan Samco (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Setiap sambungan slang radiator pasti terdapat klem.

Klem slang radiator ini fungsinya untuk mengikat dan mengencangkan sambungan.

Setelah radiator dibongkar, bisa terjadi pemasangan klem yang enggak pas.

Klem yang enggak pas saat dipasang ini bisa menimbulkan masalah.

Hal ini diungkapkan oleh Samsudin, National Technical Advisor Astra Peugeot yang menyebut klem slang wajib terpasang dengan benar.

Klem slang radiator

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Dampak Pasang Tutup Radiator Enggak Kencang

"Klem slang radiator ada yang dikencangkan dengan bantuan obeng dan ada yang hanya menggunakan tang," buka Samsudin.

"Jika klem slang radiator enggak dipasang pas maka dikhawatirkan akan bocor saat mesin sudah panas," tambahnya.

Sebagaimana kita ketahui, sistem pendingin mesin saat suhu tinggi akan menghasilkan tekanan.