Persiapan WorldSBK Indonesia 2021 Semakin Matang, PLN Pasang Listrik di Sirkuit Mandalika

Dia Saputra - Rabu, 6 Oktober 2021 | 18:40 WIB

Gardu listrik di sirkuit Mandalika (Dia Saputra - )

GridOto.com - Persiapan menjelang WorldSBK Indonesia 2021 semakin matang dengan terpasangnya listrik di sirkuit Mandalika.

Hal itu ditandai dengan serangkaian commissioning test sejak awal September 2021 setelah infrastruktur kelistrikan selesai pada Agustus 2021.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Lasiran menjelaskan commissioning test merupakan tahap akhir seluruh rangkaian persiapan PLN di sirkuit Mandalika.

Commissioning test wajib dilakukan untuk menguji seluruh aspek dari komponen yang terbangun, yakni ketahanan dan fungsi peralatan.

"Hasil pengujiannya, peralatan PLN yang terpasang layak dioperasikan," buka Lasiran dikutip dari TribunLombok.com.

Lasiran menjelaskan, PLN 100 persen siap memberi pasokan listrik saat WorldSBK Indonesia 2021 agar berjalan lancar.

Menurutnya, sistem kelistrikan Lombok yang akan menyuplai listrik sirkuit Mandalika cukup aman.

Rata-rata beban paling tinggi adalah 270 MW dan daya mampu tersedia adalah 376,8 MW.

Baca Juga: Lakukan Serah Terima Pekerjaan Infrastruktur Dasar Sirkuit Mandalika, Begini Harapan ITDC