Diklaim Bisa Tahan Panas Hingga 240 Derajat Celcius, Pelumas Wealthy Ternyata Pakai Zat Aditif Ini

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Senin, 4 Oktober 2021 | 16:05 WIB

Wealthy Group bekerjasama dengan Tabloid OTOMOTIF meluncurkan produk pelumas mobil dengan API Service SP (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Bekerja sama dengan Tabloid OTOMOTIFWealthy Group sedang gencar meluncurkan ragam produk pelumas untuk kendaraan di Indonesia.

Bahkan founder dan CEO Wealthy Group, Arief Hidayat, mengklaim beberapa agen pemegang merek (APM) kendaraan roda empat sudah mulai menggunakan produknya sebagai pelumas standar mereka.

Untuk itu, Wealthy Group bersama Tabloid OTOMOTIF meluncurkan pelumas terbaru yang memiliki standar spesifikasi API Service SP.

"Kami hadirkan oli fully synthetic dengan penggunaan grup tiga yang cocok untuk iklim tropis seperti di Indonesia," ujar pria yang akrab disapa Arief di Jakarta, pada Sabtu (2/10/2021).

Arief menjelaskan, banyak faktor yang dapat menganggu kinerja performa oli seperti kandungan air dan busa.

"Dalam kandungan oli tersebut, sudah seharusnya memiliki zat aditif dan anti-foaming yang baik untuk mengoptimalkan kinerja pelumas itu sendiri," katanya.

Selain itu, ada beberapa poin yang Arief lihat dari pelumas yang beredar di pasaran, seperti kemampuan oli yang mampu menyerap panas.

Baca Juga: Wealthy Ultimax FS Turbocharge Dengan API Service SP Diluncurkan, Harganya Mulai Rp 150 Ribu

Baca Juga: Kolaborasi dengan Tabloid OTOMOTIF, Begini Tanggapan Komunitas dan Bengkel Soal Oli Baru Wealthy yang punya API Service SP

Oli yang beredar di pasaran saat ini umumnya hanya mampu menyerap panas hingga 100 derajat Celcius, bahkan tahan hingga suhu 180 derajat Celsius.

Namun untuk produk terbaru dari Wealthy ini, Arief mengklaim sanggup bertahan hingga di angka 240 derajat Celcius.

Adapun keunggulan lain dari produk oli mesin mobil Wealthy ini bisa digunakan hingga menempuh jarak 10.000 Km.

"Setiap base oil itu mengandung asam, jadi tidak mungkin nol, sedangkan urusan zat aditif kami menggunakan Max T-12," tutup Arief.

Sebagai tambahan, oli untuk mesin bensin dari Wealthy bernama Apogeo, Energine, dan Ultimax dengan API Service SP

Sementara untuk oli mesin diesel diberi nama Optimus dengan spesifikasi CK-4.