KTM Freeride E-XC Street Tracker, Motor Listrik Bertampang Klasik

Fedrick Wahyu - Kamis, 30 September 2021 | 16:10 WIB

KTM Freeride E-XC street tracker (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Semakin maju dan berkembangnya industri kendaraan listrik, secara tak langsung juga turut mempengaruhi dunia custom.

Kini tak hanya motor konvesional saja yang bisa dicustom, tapi juga mulai menjamah ke motor listrik.

Seperti KTM Freeride E-XC yang sudah dirombak oleh Tom Gilroy dari Purpose Built Moto (PBM) menjadi street tracker ini.

Nine Five Media
Tampilannya sekarang jadi seperti motor lawas

Menariknya motor ini tidak di bawah bendera PBM tapi Grid Cycles, perusahaan baru yang dibentuk oleh PBM dan berfokus pada electric bike.

Baca Juga: KTM 990 SMT Jadi Supermoto, Bodi Ramping Full Karbon, Mesin Kena Upgrade

Untuk ubahan diawali dengan melucuti semua bodi plastik hingga subframe untuk memudahkan proses kustom.

Kemudian dibuatkan subframe baru model bolt-on yang dilengkapi stoplamp dan lampu sein LED, serta bracket pelat nomor serta jok custom.

Nine Five Media
Subframe dibuatkan baru dan ditumpangi jok kustom simpel

Selain itu, di samping kiri subframe ada mounting untuk bracket tambahan yang difungsikan untuk membawa papan selancar.

Berikutnya, Tom memasang tangki lawas replika Yamaha XT500 yang dibuat kopong untuk cover baterai dan sistem kelistrikannya.

Baca Juga: KTM GS250 Lawas Bergaya Flat Tracker, Nuansanya Dibuat Modern Klasik

Menariknya lagi, tangki yang sudah dimodifikasi ini dijadikan tempat penyimpanan simpel yang cukup untuk ponsel maupun sarung tangan.

Nine Five Media
Tangki kustom palsu yang dijadikan kompartemen

Bergeser ke bagian kokpit, ada beberapa ubahan yang cukup signifikan untuk menjadikannya street tracker.

Seperti penggunaan headlamp LED 5,75 inci dengan sepasang lampu sein LED serta sepatbor depan custom aluminium.

Sementara untuk setang, panel instrumen, dan master rem tetap mengandalkan bawaan aslinya.

Nine Five Media
Bagian depan dipasangi headlamp dan lampu sein baru

Baca Juga: KTM Duke 390 Neo-retro Scrambler, Digarap Pakai Teknik Modern, Tampang Langsung Garang

Sektor kaki-kaki dan mesinnya juga masih dibiarkan standar tanpa mengalami ubahan apapun karena fokus ubahannya hanya pada tampilan saja.

Bahkan untuk finishing pun hanya diberikan pada bagian-bagian hasil kustom saja sementara sisanya tetap seperti aslinya.

Nine Five Media
KTM Freeride E-XC street tracker yang mempesona

Alhasil, KTM Freeride E-XC ini sekarang berubah wujud menjadi street tracker yang tampil lawas tapi berteknologi modern.