Mercedes-Benz S 400 L Tahun 2015 Ini Dilelang dengan Limit Setengah Miliar, Layakkah Diboyong?

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 21 September 2021 | 12:51 WIB

KPKNL Bandar Lampung melelang Mercedes-Benz S 400 L Tahun 2015 (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Direktorat Jenderal Kekayaan Negara kembali melakukan lelang mobil sedan mewah.

Sebuah Mercedes-Benz S 400 L dengan kelir hitam siap dipinang pemilik barunya.

Melansir Lelang.go.id, lelang ini dilaksanakan oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bandar Lampung.

Disebutkan, sedan empat-pintu ini buatan 2015 diimpor secara Completely Knocked Down (CKD).

Perlu diketahui, Mercedes-Benz S 400 L ini mengusung kode body V222.

Mobil ini masih berhubungan erat dengan Mercedes-Benz S500 dengan kode body W222.

Lelang.go.id
Mercedes-Benz S 400 L memiliki wheelbase panjang

Bisa dibilang sih S 400 L adalah versi long wheelbase dari S500.

Jika diukur, wheelbasenya mencapai 3.165 mm.

Baca Juga: Incaran Kolektor Nih, Bea Cukai Tanjung Priok Lelang Ulang Nissan Fairlady 300ZX Buka Harga Rp 11 Jutaan

Baca Juga: Lelang Toyota Land Cruiser FJ40 Mulai Rp 12 Jutaan Aja, Kondisi Masih Lumayan dengan Surat Lengkap

Tak heran jika panjang bodynya tembus 5.246 mm atau lebih panjang 121 mm dari Hyundai H-1 yang dapat menampung 12-penumpang.

Kalau urusan dapur pacu, mesin 2.996 cc V6 dengan bi-turbo dipercaya untuk menjadi sumber tenaga mobil berbobot 1.995 Kg ini.

Mesin ini mampu menyemburkan tenaga hingga 333 dk dengan torsi 480 Nm.

Lelang.go.id
Interior Mercedes-Benz S 400 L

Meski mesinnya jumbo, namun nilai jual terbesar mobil ini ada pada kabinnya.

Rasa lega didapat baik penumpang di baris depan maupun belakang karena kabinnya yang luas.

Kesan mewah terpancar berkat jok kulit hingga panel kayu di dashboard dan door trim.

Jika sobat tertarik melelang sedan ini, siap-siap saja merogoh kocek agak dalam.

Pasalnya, Mercedes-Benz S 400 L ini dipatok dengan limit Rp 534,4 jutaan alias tembus setengah miliar.

Baca Juga: Kolektor Merapat, Toyota Land Cruiser Rakitan 1981 Dilelang, Uang Jaminan Rp 22 Juta

Baca Juga: Buka Harga Cuma Rp 8 Jutaan, Nissan Fairlady 300ZX yang Dilelang Bea Cukai Tanjung Priok Laku Hingga Ratusan Juta Rupiah!

Namun tenang, dokumen seperti BPKB dan STNK terlampir kok.

Untuk sobat yang hendak mengikuti lelang bisa mendaftar melalui Lelang.go.id.

Jangan lupa untuk menyiapkan jaminan sebesar separuh dari limit tersebut.

Batas akhir penyerahan jaminan ditunggu sampai 23 September 2021.

Sedangkan pelaksanaan lelangnya dilakukan pada 24 September 2021 dari pukul 08.30-10.30 WIB.

Jika ingin melihat unitnya terlebih dahulu, kalian bisa mendatangi lokasi penyimpanannya yang beralamat di Jalan Zainal Abidin Pagar Alam, Komplek Kantor Bupati Bandar Lampung.

Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Sekretariat Daerah Kab Lampung Selatan 081379759259 dan KPKNL Bandar Lampung 0721 474735.

Menurut sobat apakah Mercedes-Benz S 400 L ini layak untuk diboyong?