Tol Yogyakarta-Solo dan Tol Yogyakarta-Bawen Dikerjakan, Rumah Warga Mulai Diratakan Dengan Tanah

Dia Saputra - Senin, 13 September 2021 | 08:20 WIB

Ilustrasi ruas Jalan Tol Yogyakarta-Solo, Yogyakarta-Bawen dan Yogyakarta-Kulonprogo. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Progres pembangunan Tol Yogyakarta-Solo dan Tol Yogyakarta-Bawen terus menunjukan peningkatan yang stabil.

Setelah uang ganti rugi (UGR) dibayarkan, sejumlah lahan terdampak mulai dibersihkan.

Bahkan bangunan rumah warga terdampak Tol Yogyakarta-Solo dan Tol Yogyakarta-Bawen mulai diratakan.

Salah satunya adalah bangunan rumah di Padukuhan Kadirojo 2, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta.

Selain itu, rumah warga di Padukuhan Temanggal yang lokasinya tak jauh dari Kadirojo juga diratakan.

Sugiharto, Kepala Pedukuhan Temanggal menjelaskan, mayoritas lahan yang terdampak adalah pemukiman dan ladang.

"Total kurang lebih ada 111 bidang yang terdampak jalan tol," ucap Sugiharto dikutip dari TribunJogja.com.

Menurut Sugiharto, pembayaran UGR di Padukuhan Temanggal belum menyeluruh, khususnya di Temanggal 1.

Baca Juga: Sudah Mulai Dikerjakan, Ini Lokasi Titik Temu Tol Yogyakarta-Solo dan Tol Yogyakarta-Bawen