Dibanderol Rp 697 Juta, Ini Simulasi Kredit Hyundai Kona Electric, Angsuran Mulai Rp 9 Jutaan

Wisnu Andebar - Rabu, 8 September 2021 | 12:50 WIB

Hyundai Kona Electric Facelift sudah dipajang di showroom Hyundai (Wisnu Andebar - )

Baca Juga: Beli Mobil Listrik Hyundai Ioniq dan Kona Electric, Ada Bonus Menarik Senilai Rp 30 Juta Lebih

Pengisian baterai dari 0-100 persen membutuhkan 54 menit dengan pengisian cepat, sedangkan jika menggunakan portable charging di rumah bisa memakan waktu 19 jam.

Untuk fiturnya Kona Electric dilengkapi dengan Drive Mode Select, Rear View Monitor with Dynamic Parking Guides, Parking Distance Warning dan Tire Pressure Monitoring System.

Secara dimensi, mobil listrik asal Korea Selatan ini mempunyai ukuran panjang 4.180 mm, lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.555 mm, dan ground clearance 158 mm.

Biar enggak penasaran, berikut simulasi kredit Hyundai KONA Electric:

Tenor Angsuran TDP
11 Rp 40.659.000 Rp 267.277.500
23 Rp 13.983.000 Rp 406.730.000
35 Rp 14.169.000 Rp 269.762.000
47 Rp 11.204.000 Rp 276.974.500
59 Rp 9.702.000 Rp 285.528.500