Hasil Race 1 WorldSSP Prancis 2021 - Red Flag Berkibar tapi Dominique Aegerter Tetap Mendominasi, Galang Hendra Kembali Telan Pil Pahit

Ruditya Yogi Wardana - Sabtu, 4 September 2021 | 22:13 WIB

Pembalap Ten Kate Racing Yamaha, Dominique Aegerter mendominasi Race 1 WorldSSP Prancis 2021, Sabtu (04/09/2021). (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Penampilan luar biasa ditunjukkan pembalap tim Ten Kate Yamaha Racing, Dominique Aegerter, saat Race pertama World Supersport (WorldSSP) Prancis 2021, Sabtu (4/9).

Selama balapan berlangsung, Dominique Aegerter terus mendominasi posisi pertama dari awal hingga akhir.

Lalu disusul oleh Steven Odendaal yang tampil bagus dan menempati posisi kedua.

Kemudian Jules Cluzel yang penampilannya tidak kalah bagus, bisa mengakhiri Race 1 di urutan ketiga.

Sementara itu, pembalap asal Indonesia Galang Hendra Pratama harus menelan pil pahit usai melakoni Race 1 WorldSSP Prancis 2021.

Galang Hendra sempat tertinggal jauh dari para pembalap lainnya ketika lap pertama.

Ketika ia sedang berusaha mengejar ketertinggalan, dirinya malah mengalami crash di tikungan 13 lap ketiga.

Untungnya Galang Hendra tidak menderita cedera parah, tapi ia mau tidak mau harus pulang dengan tangan kosong di Race 1.

Untuk diketahui, Race 1 WorldSSP Prancis 2021 digelar dengan kondisi cuaca yang mendukung dan kondisi trek kering.

Baca Juga: Hasil Race 1 WorldSBK Prancis 2021 - Toprak Razgatlioglu Patahkan Dominasi Jonathan Rea, Duo Yamaha Lengkapi Podium