Spofec Ubah Rolls-Royce Ghost Baru Lebih Sporty, Tenaga Ikut Terkerek

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 26 Agustus 2021 | 06:00 WIB

Modifikasi Rolls-Royce Ghost hasil garapan Spofec, Jerman (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Spofec kembali menyelesaikan modifikasi Rolls-Royce Ghost terbaru untuk membuatnya tampil sporty dan makin bertenaga.

Nyaris seluruh sektor Rolls-Royce Ghost diberi serangkaian peningkatan yang dibuat khusus oleh anak perusahaan Novitec, Jerman tersebut.

Dari segi tampilan, Rolls-Royce Ghost ini mendapatkan body kit berbahan serat karbon yang didesain kalem tapi kelihatan lebih bijaksana.

Baca Juga: Belum Lama di Indonesia, Rolls-Royce Ghost Baru Sudah Dimodif Mansory

Carscoops
Eksterior Rolls-Royce Ghost dibikin sporty pakai body kit serat karbon

Aplikasi body kit ini mencakup bumper depan yang lebih besar, side skirts, over fender depan, ducktail, dan bumper belakang bergaya sporty.

Perubahan eksterior yang paling menonjol jelas penggunaan pelek model palang ukuran 22 inci buatan Vossen dibalut ban profil tipis.

Proporsi roda baru ini terlihat penuh mengisi lingkar fender karena kaki-kaki yang disetel lebih merunduk 40 mm berkat suspensi udara.

Carscoops
Modifikasi Rolls-Royce Ghost ditopang pelek Vossen ukuran 22 inci

Setelah mendanani eksterior, sentuhan Spofec berlanjut ke dapur pacu Ghosh yang dibekali mesin V12 berkapasitas 6.750 cc twin-turbo.

Spofec membenamkan modul N-Tronic untuk ECU yang sukses meningkatkan output mesin hingga bertenaga 676 dk dan torsi puncak 985 Nm.

Baca Juga: Rolls-Royce Ghost Kreasi Mansory, Bodi Bertabur Karbon, Power Melonjak

Carscoops
Jantung pacu Rolls-Royce Ghost diupgrade lagi oleh Spofec

Angka ini berarti terjadi peningkatan sebesar 113 dk dan 135 Nm dari keluaran tenaga dan torsi standar Rolls-Royce Ghost.

Dengan proporsi tenaga baru tersebut, memungkinkan Ghost dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam cuma dalam waktu 4,5 detik.

Carscoops
Tampilan kabin modifikasi Rolls-Royce Ghost hasil garapan Spofec, Jerman

Upgrade terakhir ditawakan adalah kabin, Spofec membebaskan konsumen untuk memilih tema interior yang sesuai dengan keinginan.

Salah satu opsinya hadir dalam nuasa gelap berlapis kulit hitam yang dipadu aksen oranya di jok, dasbor dan konsol tengah.