Mitsubishi Xpander Digoyang Promo Kemerdekaan, Banyak Gratisannya, Tapi Mobilnya Sih Tetap Bayar Segini

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Senin, 9 Agustus 2021 | 20:30 WIB

Ilustrasi Mitsubishi Xpander (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Menyambut HUT ke 76 Republik Indonesia (RI), PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memberikan program penjualan menarik untuk pembelian Xpander.

Promo yang diberi label Mitsubishi Merdeka ini berlansung selama periode 1-31 Agustus 2021.

"Penawaran yang dapat dirasakan oleh para konsumen pada program penjualan bulan ini tentunya termasuk insentif PPnBM 100% khusus untuk konsumen model Xpander yang menerima unit selama periode insentif berlaku di mana bulan ini menjadi bulan terakhir," ujar Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI, dalam keterangan resminya, Senin (9/8/2021).

Seperti yang telah diketahui sebelumnya bahwa selama PPKM, MMKSI secara responsif menyesuaikan seluruh kegiatan di dealer resmi, khususnya layanan purna jual demi keamanan konsumen maupun karyawannya.

Sedangkan untuk layanan penjualan dilakukan seutuhnya dari jarak jauh dan dilakukan melalui seluruh platform digital yang ada.

Dari pantauan Tim GridOto.com, ada banyak promo menarik yang disuguhkan untuk pembelian Mitsubishi Xpander.

Namun, sesuai penerapan keringanan harga dengan perhitungan insentif PPnBM sesuai varian dan waktu pengiriman unit atau pembukaan faktur, untuk periode delivery unit di Juli-Agustus 2021.

"Untuk promonya gratis paket Smart Silver untuk servis berkala selama empat tahun atau 50.000 Km," ujar Sandi Kurnia, Supervisor Sales Mitsubishi Srikandi Lenteng Agung, Jakarta Selatan, saat dikunjungi GridOto.com, Senin (9/8/2021).

Baca Juga: Jatah Servis Gratisan Mitsubishi Xpander Habis? Bisa Pilih Diperpanjang Sampai 3 Tahun Kok, Ini Daftar Harganya