Motor Listrik Selis E-Max SLA Kena Diskon Rp 3 Jutaan, Segini Harga dan Cicilan Kreditnya

Muslimin Trisyuliono - Rabu, 28 Juli 2021 | 09:00 WIB

Selis E-Max di dealer Selis Center Depok (Muslimin Trisyuliono - )

GridOto.com - Selis E-Max SLA bisa menjadi opsi menarik buat kalian yang ingin memiliki motor listrik dengan budget di bawah Rp 20 jutaan.

Selain terjangkau, Selis E-Max SLA juga sudah dilengkapi dengan STNK dan BPKB alias legal untuk digunakan di jalan raya.

Soal spesifikasi, Selis E-Max SLA dibekali baterai SLA 60 Volt 20 Ampere, dengan durasi pengisian daya dari 0 hingga 100 persen selama 7 jam.

Sedangkan motor penggeraknya punya daya 1.200 watt dan bisa menggerakkan motor listrik ini sampai kecepatan 50 km/jam dengan jarak tempuh 40 km.

Bisa dibilang Selis E-MAX SLA lebih cocok untuk penggunaan jarak yang tidak terlalu jauh.

Baca Juga: Kredit Gesits DP Mulai Rp 7 Jutaan! Berikut Skema Cicilan Lengkap Untuk Wilayah Jakarta

Untuk harga, Selis E-Max SLA dibanderol Rp 18 juta on the road (OTR) DKI Jakarta dan Rp 19 juta OTR non DKI Jakarta.

Buat yang berminat ingin memiliki motor listrik Selis E-Max SLA, saat ini menjadi waktu yang tepat.

Sebab, Adrian Rizal selaku Supervisor Store Selis di Depok, Jawa Barat mengatakan untuk pembelian Selis E-Max SLA di bulan Juli ada promo menarik.

"Pembelian Selis E-Max tipe SLA di toko kami ada diskon Rp 3 juta, ini berlaku cash dan kredit," ujar Adrian kepada GridOto.com, Selasa (27/07/2021).

Baca Juga: Mbak You Pernah Tunggangi Motor Listrik yang Harganya Lebih Mahal dari Honda BeAT, Spesifikasinya Bagaimana Sih?