Bukan Cuma Pemanis, Part di Ujung Setang Ini Pelindung Saat Kecelakaan

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 26 Juli 2021 | 12:40 WIB

Ilustrasi balancer setang motor (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Bukan cuma pemanis, ternyata part tambahan yang ada di ujung setang motor ini bisa jadi pelindung saat kecelakaan.

Part tambahan di ujung setang motor ini biasa disebut balancer setang.

Fungsi utamanya untuk meredam getaran pada bagian setang ketika motor digunakan agar lebih nyaman.

Namun bukan cuma itu, ternyata balancer setang juga punya fungsi sebagai pelindung tambahan saat kecelakaan.

Baca Juga: Bukan Hiasan, Ini Fungsi Penting Bar Pad di Setang Motor Trail

"Saat motor terjatuh, balancer setang ini juga menahan agar selongsong gas tidak langsung bersentuhan dengan aspal atau tanah," ujar Imam Soleh, mekanik SM Motor yang ada di Jl. Raya Bojonggede, Bogor, Jawa Barat.

Sebab, jika selongsong gas langsung bersentuhan dengan aspal, ditakutkan motor akan tetap meluncur saat sudah terjatuh.

youtube.com
Ilustrasi setang motor saat balancer dilepas

Hal itu bisa terjadi akibat throtlle gas yang tidak sengaja terputar atau tertahan saat bersentuhan dengan aspal.

"Dengan adanya besi balancer setang itu, kemungkinan selongsong gas tertahan saat jatuh jadi minimal. Balancer setang ini juga mencegah selongsong gas terputar tidak sengaja saat setang motor bersentuhan dengan kendaraan lain ketika jalan," tambahnya.

Baca Juga: Area Setang Yamaha R15 Ini Jempolan, Paling Keren Speedometernya