Toyota Fortuner Jadi 'Karya Seni Grafiti', Wujud Kekesalan Pengusaha Akibat PPKM

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 20 Juli 2021 | 10:30 WIB

Toyota Fortuner dicorat-coret bak grafiti ungkap kekesalan pemilik terhadap PPKM (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Grafiti karya Ali yang diluapkan di Fortunernya antara lain 'Indonesia korban PPKM'.

Lalu ada juga 'Jika Kita Terlalu Jujur Kita Tertipu' dan 'PPKM Bikin Sengsara'.

Serta tulisan 'Kami Manusia, Indonesia Butuh Makan'.

"Iya tulisan ini semua tentang curahan hati," kata dia.

Meski tulisan tersebut hampir rata di seluruh body, Ali mengaku tak khawatir.

Pasalnya Toyota Fortuner Ali sudah dilapisi dengan cutting sticker.

"Coretan di mobil bisa dibersihkan. Apalagi ini dibalut sama scotchlite (cutting sticker)," ujar Ali.

Ia mengaku sempat menjadi korban PPKM Darurat dan membayar denda akibat melanggar Prokes Covid19 di masa PPKM.

Baca Juga: Kasus Airbag Toyota Fortuner VRZ Tidak Mengembang Saat Tabrakan, Segini Biaya Perbaikannya di Bengkel Resmi

Baca Juga: Jadi Fitur Keselamatan Penting, Airbag Toyota Fortuner Akan Mengembang Saat Kecelakaan di Kecepatan Segini