Pembiayaan di Adira Finance Turun Dampak PPKM Darurat, Relaksasi Kredit Masih Berlaku

Wisnu Andebar - Senin, 19 Juli 2021 | 13:05 WIB

Ilustrasi. Adira Finance (Wisnu Andebar - )

GridOto.com - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) mengalami penurunan performa pembiayaan dampak adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

"Nasabah yang mengajukan pembiayaan tentunya seiring PPKM Darurat ikut menurun juga," kata Niko Kurniawan Bonggowarsito, Direktur Penjualan, Service dan Distribusi Adira Finance.

"Hal itu disebabkan karena dilarangnya mobilitas umum, beberapa dealer yang tutup, dan menurunnya kegiatan ekonomi daerah," sambung Niko kepada GridOto.com, Senin (19/7/2021).

Ia menjelaskan, sementara ini debitur yang mengalami kredit bermasalah masih terbilang normal jika dibandingkan sebelum PPKM.

"Namun untuk ke depan belum tahu, tergantung ekonomi dan PPKM Darurat," imbuhnya.

Lebih lanjut Niko mengungkapkan, bahwa hingga saat ini Adira Finance masih menerima permohonan relaksasi atau keringanan kredit bagi konsumen yang terdampak langsung Covid-19.

"Relaksasi sesuai aturan pemerintah masih berlaku ya, tapi kami berikan ke yang benar-benar membutuhkan," ucapnya.

Adapun, yang berhak mengajukan relaksasi pembiayaan ini adalah debitur dengan nilai pembiayaan (pokok hutang) di bawah Rp 10 miliar.

Baca Juga: Modal Rp 13 Juta Siap Touring Pakai Kawasaki Versys-X 250, Nih Daftar Lengkap DP dan Angsurannya dari Adira Finance