Cangkok Kaki-kaki Saudara Sedarah, Honda PCX 150 Jadi Makin Bergairah

M Aziz Atthoriq - Rabu, 7 Juli 2021 | 14:35 WIB

Cangkok kaki-kaki saudara sedarah, Honda PCX 150 jadi makin bergairah. (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com -  Cangkok kaki-kaki saudara sedarah, Honda PCX 150 jadi makin bergairah.

Masih ngebahas Honda PCX 150 modifikasi milik bro Bagus Almubaraq, kali ini setup kaki-kaki menarik kami untuk dibahas lebih lanjut.

Meski terlihat standar dan simpel, rupanya sektor kaki-kaki Honda PCX 150 berkelir kuning spoon ini ikut diupgrade dan cangkok pelek milik saudara sedarah.

"Konsep gue fashion matic ala Mothai alias ke arah motor-motor di Thailand, makanya gue juga pasang berbagai part dan aksesoris ala motor di sana. Kayak sektor kaki-kaki ini," tutur Bagus panggilan akrabnya.

Pictmothai
Honda PCX 150 modifikasi fashion Mothai

Baca Juga: Modifikasi Simpel Honda PCX 150, Pengereman dan Kaki-kaki Jadi Stylish

Seperti yang kami katakan, bro Bagus mencangkok pelek milik Honda Vario 150 yang masih saudara sedarah dengan Honda PCX 150 miliknya.

"Pelek gue pakai punya Honda Vario 150, kebetulan peleknya ukurannya sama dan enggak susah dipasang di Honda PCX 150," tambah Bagus.

"Biar makin keren dan enak riding, ban gue pasangin IRC Fasti Pro 90/80 dan ban belakang Pirelli Diablo Rosso 100/80." sambungnya lagi.

Pictmothai
Honda PCX 150 pakai pelek Honda Vario 150 dan pengereman KTC Kytaco

Selesai bahas sektor pelek dan ban, rupanya bro Bagus juga ikut mengupgrade sektor pengereman motor matic bongsor Honda miliknya ini.

Baca Juga: Honda PCX 150 Ini Ubah Area Setang Dijejali Part Racing Fungsional