Hasil FP3 Moto3 Catalunya 2021: Awalnya Pembalap Tim Indonesia Mendominasi, Eh Dijegal di Detik Terakhir

Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 5 Juni 2021 | 15:27 WIB

Stefano Nepa, rider BOE Owlride menjadi yang tercepat pada FP3 Moto3 Catalunya 2021 (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Pembalap tim Indonesian Racing Gresini, Gabriel Rodrigo sempat menguasai sesi Free Practice 3 (FP3) Moto3 Catalunya 2021, Sabtu (5/6/2021)

Sejak awal FP3 Moto3 Catalunya 2021, pembalap Argentina itu menjadi yang tercepat.

Namun di detik-detik terakhir saat checkered flag berkibar, pembalap BOE Owlride, Stefano Nepa menggeber motornya semaksimal mungkin.

Hasilnya, torehan waktu 1 menit 47,950 detik milik Gabriel Rodrigo dijegal dengan catatan waktu 1 menit 47,762 detik yang dibuat Stefano Nepa.

Baca Juga: Hasil FP2 Moto3 Catalunya 2021: Andi Gilang Crash, Pembalap Tim Indonesia Tercepat

MotoGP
Pembalap tim Indonesia Racing Gresini, Gabriel Rodrigo sempat menguasai sesi Free Practice 3 (FP3) Moto3 Catalunya 2021

Rodrigo sempat mampu memperbaiki menjadi 1 menit 47,809 detik.

Sayang catatan waktu tersebut hanya mampu mengemankannya di posisi kedua tercepat.

Rekannya di tim Indonesian Racing Gresini Moto3, Jeremy Alcoba berada di peringkat 8 dengan waktu 1 menit 48,157 detik.

Di sisi lain, sang anak emas Moto3 2021 Pedro Acosta sepertinya belum menemukan ritme terbaiknya.

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Catalunya 2021: Sergio Garcia Tercepat, Andi Gilang Tampil Apik