Charles Leclerc Kecelakaan, Max Verstappen Kecewa Gagal Raih Pole Position di F1 Monako 2021

Fendi - Minggu, 23 Mei 2021 | 00:45 WIB

Max Verstappen mengaku senang akan start dari barisan depan, meskipun ada bendera merah saat kualifikasi F1 Monako 2021 (Fendi - )


GridOto.com – Max Verstappen memiliki peluang untuk mendapatkan pole position di F1 Monako 2021, Sabtu (22/5), tetapi gagal karena Charles Leclerc kecelakaan. Ia pun kecewa.

Max Verstappen kecewa dengan kecelakaan Charles Leclerc yang berarti menghancurkan peluangnya meraih pole position F1 Monako 2021.

Sebab peluangnya mencatatakan waktu tercepat berakhir ketika Charles Leclerc kecelakaan dan menyebabkan bendera merah dikibarkan.

Max Verstappen pun harus puas berada di posisi kedua pada kualifikasi F1 Monako 2021 ini.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Monako 2021: Gara-gara Nabrak, Charles Leclerc Amankan Pole Position di Kandang

"Sangat disayangkan dengan adanya bendera merah, karena saya merasa sangat nyaman di kualifikasi," kata max Verstappen kepada Sky Sports usai kualifikasi.

Pembalap tim Red Bull ini mengakui, saat menjalani lap ketiganya yang tercepat.

"Semuanya berjalan sangat baik tetapi tentu saja, bendera merah merusak peluang untuk meraih pole,” imbuhnya, dilansir GridOto.com dari racingnews365.com.

“Namun demikian, saya pikir sejauh ini akhir pekan yang sangat baik. Kami pulih dengan baik sejak Kamis, jadi tidak terlalu buruk,” ujarnya setelah mengalami sesi latihan hari Kamis yang sulit.

Baca Juga: Kecelakaan, Charles Leclerc Bisa Kena Penalti dan Kehilangan Pole Position di F1 Monako 2021

Ia pun menyadari bahwa bendera merah sering muncul di F1 Monako yang berlangsung di sirkuit jalan raya Monte Carlo.

Tetapi ia mengaku senang bisa start dari barisan depan di F1 Monako 2021 dan sangat menyesalkan adanya bendera merah.