Ada Perubahan Tikungan 10 Sirkuit Barcelona F1 Spanyol 2021, Begini Detailnya!

Rezki Alif P - Jumat, 7 Mei 2021 | 20:29 WIB

Circuit de Barcelona-Catalunya (Rezki Alif P - )

GridOto.com - Setelah revisi beberapa bulan lalu, pembalap F1 akhirnya merasakan sensasi tikungan 10 Circuit de Barcelona-Catalunya yang baru pada F1 Spanyol 2021 akhir pekan ini.

Sebagai informasi, tikungan 10 ini direvisi dengan konsep baru untuk menambah tingkat keamanan bagi para pembalap.

Tikungan 10 La Caixa yang asli sebenarnya adalah tikungan landai ke kiri dengan yang sangat landai kemudian bertemu tikungan 11 yang arahnya ke kanan.

Namun F1 meninggalkan layout ini di 2004 dengan memilih memakai layout yang lebih dalam dan lebih tajam untuk menambah tingkat keselamatan.

Selain itu F1 kemudian memakai chicane tikungan 14 dan 15 atau yang dikenal tikungan RACC.

Baca Juga: Hasil FP1 F1 Spanyol 2021: Valtteri Bottas Tercepat, Unggul Tipis dari Max Verstappen

Sementara itu, MotoGP tetap memakai layout aslinya sampai tahun 2016 lalu usai meninggalnya pembalap Moto2 Luis Salom.

Pada 2017 MotoGP memakai tikungan 10 versi F1 begitu pula chicane RACC.

Di 2018 hingga 2020, MotoGP tetap memakai tikungan 10 versi F1 tapi meninggalkan chicane yang dirasa terlalu berbahaya.

F1
Tikungan 10 versi sebelumnya