Ada di Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, Begini Cara Kerja Turbo

Dwi Wahyu R. - Rabu, 5 Mei 2021 | 12:00 WIB

Toyota Raize 1.0T GR Sport TSS (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com - Toyota Raize dan Daihatsu Rock sudah menyapa konsumen Indonesia.

Toyota Raize dan Daihatsu Rocky versi Indonesia ini dibekali mesin 3-silinder 998 cc dengan suntikan turbo atau turbocharger (1KR-VET).

Sebelum beli Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, kenalan dulu yuk sama teknologi turbo.

Cara kerja turbo seperti di Toyota Raize dan Daihatsu Rocky sebenarnya sangat simpel.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ruang Mesin Mobil Toyota Raize

Baca Juga: Beli Toyota Raize, Ini 8 Hal yang Mesti Anda Ketahui Sebelum ke Dealer

Tenaga dari aliran udara di knalpot yang biasanya dibuang sia-sia, dipakai untuk memutar turbin.

Selanjutnya, sebuah turbin lain yang disambung paralel akan ikut berputar dan memompa udara segar masuk mesin.

Mengingat energi gas buang yang cukup besar, turbo mampu berkitir hingga di atas 50.000 rpm dan menyuplai udara hingga 3 kali lipat dari kebutuhan mesin.

Hasilnya, tenaga meningkat drastis melebihi mobil berkapasitas di atasnya.