Berlaku Mei 2021, Tukar Tambah Mobil Suzuki di Auto Value Ada Cashback Hingga Jutaan Rupiah

Wisnu Andebar - Sabtu, 1 Mei 2021 | 14:45 WIB

Suzuki XL7 (Wisnu Andebar - )

GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui layanan jual beli mobil bekas resminya yakni Auto Value, menghadirkan program Extra Cashback bagi konsumen yang melakukan tukar tambah selama Mei 2021.

Program ini berlaku untuk tukar tambah mobil lama dengan SX4 S-Cross hingga produk Suzuki yang mendapat insentif PPnBM yakni XL7 dan All New Ertiga.

Hendro Kaligis, Head of Business Development SIS mengatakan, program tukar tambah Extra Cashback melalui Auto Value berlaku di seluruh dealer Suzuki di Jabodetabek, Semarang, Cirebon, Surabaya, dan Bangka Belitung.

"Konsumen yang melakukan tukar tambah mobil lamanya dengan XL7, All New Ertiga maupun SX4 S-Cross melalui Auto Value akan mendapatkan extra cashback sampai Rp 4 juta," kata Hendro dalam keterangan resmi, Jumat (30/4/2021).

Baca Juga: Pamor Ertiga Seolah Meredup Sejak Hadirnya XL7, Begini Kata Suzuki

"Program Extra Cashback ini memberikan keuntungan tambahan di luar program penjualan regular yang berlaku di masing-masing daerah dan relaksasi PPnBM,” sambungnya.

Berdasarkan data dari Auto Value, lebih dari 20 persen konsumen adalah pengguna mobil merek lain yang ingin melakukan tukar tambah dengan mobil Suzuki.

Namun, hal tersebut tidak menjadi masalah karena pada program trade-in ini, layanan Auto Value menerima semua merek kendaraan penumpang dengan tahun produksi 2011-2019.

Untuk program ini, ketentuan pelat nomor mobil lama yang bisa ditukarkan dengan mobil Suzuki mencakup beberapa wilayah.

Baca Juga: Dapat Insentif PPnBM, Penjualan Suzuki XL7 dan All New Ertiga Meningkat Jadi Segini

Di antaranya pelat B untuk wilayah Jabodetabek, pelat L, W, N atau S untuk wilayah Surabaya dan sekitarnya, pelat E untuk wilayah Cirebon dan sekitarnya.

Kemudian pelat H atau K untuk wilayah Semarang dan sekitarnya, dan pelat BN untuk wilayah Bangka Belitung.

Hendro menambahkan, selain memberikan Extra Cashback bagi pelanggan, Auto Value juga memberikan penawaran harga mobil lama yang kompetitif meskipun saat ini pasar mobil bekas sedang tertekan.

"Namun, penawaran harga akan sesuai dengan kondisi kendaraan. Mobil yang rajin mengikuti jadwal perawatan berkala di bengkel resmi tentunya akan mendapat harga yang lebih tinggi,” pungkasnya.