Ada Fitur Bend Cruise Assistance di Wuling Almaz RS, Ini Fungsinya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 24 Maret 2021 | 19:20 WIB

Wuling Almaz RS (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Bend Cruise Assistance (BCA) adalah salah satu fitur yang turut hadir di Wuling Almaz RS. Sebenarnya apa fungsi BCA?

Bend Cruise Assistance sejatinya adalah fitur tambahan dari Adaptive Cruise Control yang masuk dalam daftar sistem Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE).

Fitur BCA berfungsi membantu pengemudi mengendalikan kecepatan saat mobil bertemu tikungan.

Sehingga pengemudi bisa lebih aman dan nyaman saat berkendara menggunakan Adaptive Cruise Control (ACC).

Pada sistem Cruise Control biasa, pengemudi harus mengatur kembali kecepatan mobil saat bertemu dengan tikungan.

Rianto P
Fitur Adaptive Cruise Control di Wuling Almaz RS diaktifkan dari setir

Baca Juga: Traffic Jam Assistance Wuling Almaz RS, Anti Pegal Saat Macet

Apabila tidak diatur, mobil berisiko berbelok terlalu cepat dan dapat menyebabkan kecelakaan.

Dengan fitur BCA, Adaptive Cruise Control Wuling Almaz RS akan menurunkan kecepatan secara otomatis saat mobil memasuki tikungan.

BCA Wuling Almaz RS menggunakan beragam data untuk mendeteksi dan menentukan tikungan yang ada di depan mobil.

Setelah sistem menentukan kondisi tikungan, sistem BCA akan otomatis menurunkan kecepatan mobil hingga kecepatan aman saat berbelok.

Wuling Motors Indonesia
Ilustrasi Bend Cruise Assistance (BCA) Wuling Almaz RS

Baca Juga: Wuling Almaz RS Punya Tiga Fitur Peringatan Yang Berbeda, Apa Saja Ya?

Sudah lewat dari tikungan, kecepatan mobil akan kembali ke settingan pengemudi pada Adaptive Cruise Control.

Fitur BCA Wuling Almaz RS dapat dinikmati apabila pengemudi mengaktifkan Adaptive Cruise Control.

Sama seperti Adaptive Cruise Control, fitur BCA aktif di kecepatan 0-150 km/jam.