Pakar Safety Riding Himbau Bikers Jangan Pakai Jas Hujan yang Membuat Kepikiran

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 28 Januari 2021 | 20:40 WIB

Ilustrasi jas hujan (Mohammad Nurul Hidayah - )

Menurut Joel, jaket berbahan Gore-Tex lebih cocok dipakai di luar negeri yang suhunya dingin.

"Indonesia itu panas, kondisi hujan saja suhunya masih panas. Makanya, kurang cocok pakai jaket Gore-Tex," yakinnya.

Pradana/GridOto.com
Jaket berbahan Gore-Tex kurang cocok dipakai di Indonesia

Baca Juga: Pakai Ini Saat Riding di Musim Hujan, Di Amerika Lebih Wajib Dari Helm!

Joel kasih penjelasan kalau banyak efek negatif yang bisa muncul kalau kita sampai salah memiliki jaket riding dan membuat tubuh panas.

"Kalau panas otomatis cepat gerah, bisa dehidrasi, konsentrasi berkurang dan bikin cepat marah. Makanya pilih jaket riding yang bahannya sesuai dengan cuaca di sini," tutupnya.