Jelang Berakhirnya PPKM Jawa-Bali, Polisi Lakukan Penutupan Dua Ruas Jalan di Surabaya

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 20 Januari 2021 | 19:33 WIB

Ilustrasi penutupan Jalan Tunjungan, Surabaya. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Jelang berakhirnya Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali, Satlantas Polrestabes Surabaya berencana untuk menutup sementara dua ruas jalan.

Penutuan sementara dua ruas jalan ini dilakukan guna membatasi aktivitas masyarakat Surabaya pada minggu kedua penerapan PPKM.

Adapun dua ruas jalan yang ditutup sementara yakni Jalan Tunjungan dan Jalan Darmo, Surabaya.

"Penutupan akan dilakukan dari pukul 20.00 WIB hingga 08.00 WIB," ucap Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Teddy Chandra, dikutip Gridoto.com dari Tribunjatim.com, Rabu (20/01/2021).

Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Puluhan Mobil Putar Balik Saat Hendak Melintas Kabupaten Sukabumi di Masa PPKM Jawa Bali

Rencananya penutupan ruas Jalan Tunjungan dan Jalan Darmo dilakukan pada Jumat (22/01/2021) hingga Sabtu (23/01/2021) mendatang.

Teddy menjelaskan, dua ruas jalan yang ditutup diketahui masih ramai dengan kegiatan masyarakat dan berpotensi untuk menciptakan kerumunan.

"Pertimbangannya diberlakukan PPKM minggu kedua. Seperti yang sudah diketahui setiap akhir pekan selalu ramai. Sehingga diberlakukan (penutupan ruas jalan) guna meminimalisir mobilitas pergerakan masyarakat maupun kendaraan," lanjutnya.

Pihak Polrestabes Surabaya juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kota Surabaya dalam pemberlakukan penutupan dua ruas jalan tersebut.

Saat penutupan ruas jalan dilakukan, petugas tiga pilar Kota Surabaya juga akan saling bersinergi agar protokol kesehatan dan physical distancing bisa dijalankan dengan baik.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul 2 Ruas Jalan Surabaya Ini Bakal Ditutup Lagi dalam PPKM Minggu Kedua, Dilakukan Pada 22-23 Januari