Tim Ducati Corse Ambisius Tatap MotoGP 2021, Siap Bantu Jack Miller dan Francesco Bagnaia Tancap Gas di Awal Musim

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 14 Januari 2021 | 16:05 WIB

Pembalap tim Ducati Corse, Jack Miller dan Francesco Bagnaia. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Didepaknya Danilo Petrucci dan hengkangnya Andrea Dovizioso, membuat tim Ducat Corse harus melakukan regenerasi pembalap untuk MotoGP 2021.

Dua pembalap yang sempat tergabung di tim Pramac Racing, yakni Jack Miller dan Francesco Bagnaia pun akhirnya direkrut.

Perekrutan Miller dan Bagnaia mampu memberikan angin segar di musim 2021, mengingat potensi mereka cukup menonjol pada MotoGP 2020 lalu.

Namun sebagian pihak juga menilai, langkah perekrutan yang dilakukan tim Ducati Corse ini tergolong berani, bahkan mereka diibaratkan sedang melakukan perjudian.

Baca Juga: Banyak Pembalap Muda Pakai Ducati di MotoGP 2021, Begini Komentar Jack Miller

Pasalnya kedua pembalap baru tersebut kurang menonjol, ketika dihadapkan pada perebutan gelar juara dunia MotoGP musim 2020.

Walaupun begitu, para petinggi tim pabrikan asal Italia ini tetap menaruh harapan besar kepada Miller dan Bagnaia di MotoGP 2021.

MotoGP.com
Paolo Ciabatti

"Kami tetap ambisius seperti biasanya. Kami punya dua pembalap baru yang sudah kami kenal lama, penuh semangat dan keinginan untuk tampil lebih baik," ungkap Paolo Ciabatti, Sporting Director Ducati Corse dikutip GridOto.com dari Corsedimoto.com.

Menurut Ciabatti, Jack Miller sudah membuktikan talenta yang dimilikinya dengan hasil baik di akhir MotoGP musim 2020.

Ditambah, ia juga cukup berpengalaman dan andal dalam mengendalikan Ducati Desmosedici GP20.

Baca Juga: Akan Debut di MotoGP 2021, Tiga Pembalap Rookie Ducati Dapat Izin Pelajari Data Balap Francesco Bagnaia!

Sementara Francesco Bagnaia merupakan pemegang gelar juara dunia Moto2 2018, dan punya mentalitas pemenang yang membuatnya bisa semakin berkembang.

Sayangnya saat MotoGP 2020, Bagnaia kurang beruntung karena sempat mengalami crash dan menderita cedera.

Tapi setelah kembali dari absen cedera, performanya tidak jauh menurun dan bahkan bisa kembali kompetitif dengan cepat.

"Mereka (Jack Miller dan Francesco Bagnaia) sudah menunjukkan kemampuannya dalam bersaing untuk meraih kemenangan. Dengan begitu kami akan memberikan segala bantuan untuk mereka agar bisa langsung kompetitif di awal MotoGP 2021," tutup Ciabatti.