Hati-hati Parkir Dekat Tempat Bakar Sampah, Inilah Alasannya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 8 Januari 2021 | 19:45 WIB

Ilustrasi mobil parkir (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Mencari spot parkir yang aman di kota besar seperti Jakarta cukup menantang.

Sobat GridOto.com bisa saja harus mengantri panjang dan berkompetisi dengan mobil lain untuk spot parkir yang sama.

Bergeser ke daerah pemukiman di pinggiran kota, spot parkir menjadi lebih 'mudah' ditemukan dan lebih murah.

Cukup 'modal' izin ke empu punya lahan, bilang untuk berapa lama, lalu sobat bisa parkir di tempat itu.

Namun, apa jadinya kalau tempat parkir yang sobat gunakan juga dipakai untuk bakar sampah?

Ilustrasi bakar sampah

Baca Juga: Tips Parkir di Garasi dengan Ruang Terbatas, Pasang Alat Ini Saja

Bakar sampah merupakan last resort bagi masyarakat yang belum sepenuhnya dijangkau oleh layanan truk sampah.

Kegiatan bakar sampah lumrahnya dijumpai di daerah pemukiman yang jauh dari jalan besar dan memiliki banyak lahan kosong.

Dilansir dari artikel Tips "Pilih Tempat Yang Aman" majalah Auto Bild Indonesia edisi 334, 10 - 23 Februari 2016, tidak disarankan untuk parkir di lokasi dekat bakar sampah.