Harga Motor Listrik Ini Setara Yamaha NMAX, Bodinya Hampir Mirip Honda Super Cub, Cocok Buat yang Suka Retro

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 21 Desember 2020 | 16:54 WIB

harga motor listrik ini setara Yamaha NMAX, tapi bodinya hampir mirip Honda Super Cub (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Ingin punya motor listrik yang tampangnya unik dan kental dengan nuansa retro? CSC Monterey bisa dilirik.

CSC Monterey ini merupakan produk dari CSC Motorcycles, importir asal Amerika Serikat yang produknya merupakan motor bensin maupun listrik dari pabrikan Zongshen dari China.

Saat dipandang desainnya, motor listrik CSC Monterey tersebut bentuknya kok hampir sama dengan Honda Super Cub ya?

Bisa sobat lihat sendiri mulai dari bentuk headlamp, bodi, jok, sampai kaki-kaki terlihat sama motor bebek retro Honda tersebut.

Baca Juga: Ini Dia CSC Motorcycle City Slicker, Motor Listrik Mungil Berwujud Mirip Benelli TNT 135

Satu-satunya perbedaan mencolok yang kita lihat terletak pada bagian bawah sasis di mana pada CSC Monterey ini tidak ada mesin berbahan bakar konvensional.

Bagian ini digantikan fungsinya menjadi tempat untuk penyimpanan baterai.

Mengutip dari halaman resmi cscmotorcycle.com, CSC Monterey dibekali dengan motor penggerak listrik bertenaga maksimal 2,4 kW atau setara 3,2 dk dengan torsi 120 Nm.

Sedangkan untuk baterainya memiliki kapasitas 60 Volt 26 AH tipe Lithium-ion yang membutuhkan waktu sekitar 7 jam untuk pengisian dayanya sampai penuh.

cscmotorcycles.com
detail headlamp CSC Monterey