MV Agusta Keren Dibangun Khusus Terinspirasi Sportscar Eksotis Prancis

Ivan Casagrande Momot - Jumat, 11 Desember 2020 | 07:15 WIB

MV Agusta umumkan kerja sama bareng Alpina (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - MV Agusta keren dibangun khusus terinspirasi sportscar eksotis Prancis.

Kerja sama apik antara MV Agusta dan perusahaan mobil Alpine sukses menciptakan edisi terbatas Superveloce terinspirasi dari Alpine A110.

Dijuluki Superveloce Alpine, motor ini memiliki corak biru atraktif yang sama persis dengan A110 saat ini.

www.carscoops.com
MV Agusta Superveloce Alpine terinspirasi Alpine A110
Tidak cuma kelir bodi, beberapa detail motor edisi terbatas ini juga dibuat khusus. Seperti mengeskpos logo Alpine serta pasokan pelek CNC keren warna hitam.

Sorotan lain termasuk jok alcantara hitam dengan jahitan biru yang kontras. Juga motif bendera Prancis dan Italia di kedua sisi sepatbor depan.

www.carscoops.com
Sisi separbor depan berhiaskan bendera Italia dan Prancis
MV Agusta Superveloce Alpine tetap didukung mesin tiga silinder 798cc bertenaga 145 dk dan torsi sebesar 88 Nm.

Namun jika proporsi tenaga standar itu belum cukup. Ada racing kit berupa revisi ECU dan pasokan knalpot Arrow untuk meningkatkan tenaga menjadi 151 dk.